PTC TOP

Sabtu, 29 Oktober 2016

Kue Lapis



Bahan :

250 gram tepung sagu
250 gram gula pasir
100 gram tepung beras
½ sendok teh vanili
½ sendok teh garam
2 butir kelapa
Minyak goreng
Pewarna makanan

Cara Membuat :

Parut 2 butir kelapa, kemudian peras menjadi kurang lebih 800 mililiter santan kental. Setelah itu, ambil 50 ml santan untuk mencairkan 50 gram tepung sagu. Sisihkan.

Didihkan 200 ml sisa santan untuk didihkan bersama dengan gula. Aduk rata santan dan gula sampai mendidih agar tidak sampai pecah. Sementara itu, tuang sisa tepung sagu (200 ml) dengan vanili, tepung beras, dan garam. Aduk hingga tercampur rata.

Jika santan yang tadi Anda rebus sudah mendingin, maka Anda bisa menuangkannya ke dalam adonan sagu. Uleni adonan sedikit demi sedikit, agar menjadi licin.

Setelah itu, bagi adonan ini sesuai selera Anda, karena masing-masing bagian akan diwarnai dengan pewarna makanan. Biasanya Anda bisa membuat lapisan kue ini mulai dari 3-5 jenis bagian warna, tergantung pula pada pewarna yang Anda siapkan.

Masuk pada proses pemasakan, siapkan Loyang ukuran 20x20 cm yang sudah diolesi permukaannya menggunakan minyak goreng.

Lapisan paling awal, tuang kira-kira 6 sendok makan adonan putih kemudian kukus selama lima menit.

Selanjutnya tuang 6 sendok makan adonan warna lain ke dalam Loyang, lalu kukus lagi selama 5 menit. Begitu seterusnya hingga adonan habis, atau loyang sudah penuh.

Kukus kembali selama 10 menit untuk mematangkan semua lapisan. Matikan api, kemudian tunggu adonan mendingin sebelum dihidangkan.

Jika sudah dingin, Anda bisa menghidangkan kue lapis dengan cara memotongnya tipis-tipis sesuai selera dengan hiasan daun pisang di atas piring saji.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar